Migrasi Data Dropbox
Migrasikan file dan izin terkait dengan cepat dari server file lokal dan solusi penyimpanan awan Anda saat ini ke Dropbox.
Mengalihkan file dan izin dengan mudah
Pindahkan tingkat akses dan struktur file yang tepat ke Dropbox dengan memetakan izin, kepemilikan, dan struktur direktori secara otomatis.
Mendapatkan wawasan dengan analitik yang mendalam
Pemantauan dan pelaporan yang komprehensif akan memudahkan analisis terhadap status migrasi Anda, informasi dan izin file, dan pelaksanaan transfer yang sedang berjalan.
Menyiapkan migrasi Anda untuk kesuksesan
Layanan profesional yang diberikan melalui mitra kami membuat migrasi data menjadi sederhana dan mudah. Yakinlah dengan keahlian teknis mereka, mulai dari penyiapan awal, konfigurasi, dan pelatihan migrasi umum.
Menjalankan bisnis yang lebih lancar dengan add-on ini
Tata Kelola Data
Add-On Tata Kelola Data menggabungkan Riwayat Versi Ekstra dengan fitur pengamanan dokumen hukum kami sehingga organisasi TI bisa mengurangi risiko dan biaya terkait peraturan dan kepatuhan.
Kontrol Tim & Konten Tingkat Lanjut
Add-On Kontrol Tim & Konten Tingkat Lanjut, yang didukung oleh teknologi BetterCloud, memungkinkan admin TI untuk memasang Dropbox pada perangkat tim dan mengatur data di satu tempat.
Dukungan Premium
Hubungi agen siaga kapan pun melalui obrolan, email, atau telepon. Add-On Dukungan Premium Dropbox memberikan akses dukungan premium selama 24 jam/7 hari untuk organisasi Anda—bahkan pada hari libur.