PDF adalah format file serbaguna yang telah teruji oleh waktu karena kemampuannya untuk mengunci konten dan format dokumen. Sederhananya, hal ini mencegah pengeditan lebih lanjut oleh pembaca file.
Selain merupakan format yang ideal untuk menyelesaikan dokumen, brosur, dan laporan, PDF juga merupakan format umum untuk membagikan formulir.
Sebelumnya, jika ingin mengisi formulir PDF online, Anda sering kali harus mencetaknya, mengisinya dengan tulisan tangan, memindai dokumen yang diisi, lalu mengirimnya sesuai kebutuhan. Berkat kemajuan dalam aplikasi pengeditan PDF, Anda kini dapat membuat menambahkan bidang formulir yang dapat diisi ke dokumen PDF yang sudah ada. Formulir PDF dapat dilengkapi dan dikembalikan tanpa harus mencetak apa pun.
Jadi, jika Anda memiliki PDF dengan bidang yang tidak dapat diedit, bagaimana cara mengonversinya menjadi formulir online yang dapat diisi? Dalam panduan ini, kami akan memandu Anda melalui langkah-langkahnya dan menunjukkan cara Dropbox dapat membuat pengiriman dan penerimaan dokumen PDF yang dapat diedit menjadi makin mudah. Anda bahkan tak perlu mengirim email. Portable Document Format (PDF) diciptakan oleh John Warnock dan Charles Geschke, para pendiri Adobe. Format ini dirancang agar bersifat universal, sehingga pengguna Mac dapat membagikan dokumen dengan pengguna PC Windows (atau sebaliknya) dan file akan tampak sama di kedua perangkat.
Seiring waktu, berbagai jenis fitur telah disertakan ke dalam format ini. Perlindungan kata sandi, tanda tangan elektronik, sematan media, bidang formulir interaktif, dan lainnya telah menjadikan PDF landasan untuk banyak alur kerja, proyek, dan bisnis.
Saat ini, PDF begitu umum digunakan sehingga hampir setiap potongan konten di web yang bukan berbasis teks, HTML, atau video dikunci dengan aman di dalam PDF. PDF merupakan file format serbaguna yang dapat digunakan untuk apa pun, mulai dari lamaran kerja dan resume hingga laporan resmi dan eBook.
Edit PDF secara langsung di dalam Dropbox
Dengan Dropbox PDF Editor, Anda dapat menarik dan menaruh bidang formulir ke dalam PDF yang disimpan di akun Dropbox Anda. Anda dapat menambahkan kolom untuk tanda tangan, teks, tanggal, dan lainnya, lalu menugaskannya kepada orang lain untuk dilengkapi.
Untuk melakukannya:
1. Buka file PDF yang ingin diedit di dropbox.com.
2. Klik Edit PDF.
3. Klik Tanda tangan, lalu klik Dapatkan tanda tangan.
4. Tambahkan nama dan alamat email orang yang perlu mengisi formulir.
5. Tarik dan taruh bidang formulir yang akan diisi.
- Tanda tangan dan inisial
- Tanggal ditandatangani
- Nama lengkap
- Alamat email
- Judul
- Perusahaan
- Kotak teks standar
- Kotak centang
6. Simpan PDF Anda dengan mengeklik Simpan lalu pilih Simpan salinan atau Ganti file asli.
7. Klik Kirim… untuk mengirimkan formulir PDF Anda melalui email kepada orang yang perlu mengisinya.
Beserta dengan kemampuan penyimpanan awan dan berbagi file Dropbox, hal ini makin memudahkan Anda dalam mengisi formulir, bahkan tanpa menulis email. Siapa pun yang menerima tautan tersebut dapat berinteraksi dan melengkapi bidang formulir yang dapat diedit langsung dalam Dropbox. Mereka bahkan tidak perlu memiliki akun Dropbox.
Hasilnya, pelanggan, rekan, atau siapa pun yang perlu mengisi formulir PDF milik Anda dapat melakukannya dengan cepat dan mudah tanpa harus mengunduh apa pun!
Apa lagi yang dapat Anda lakukan dengan editor PDF Dropbox bawaan?
Hanya dengan membuka file PDF di dalam akun Dropbox, Anda kini dapat mengedit PDF, di antaranya:
- Menambahkan, mengedit, menghapus, atau menyorot teks
- Menambahkan gambar dan anotasi
- Menyisipkan halaman baru
- Memutar halaman
- Mengubah urutan halaman
- Menghapus halaman
- Menggabungkannya dengan PDF lain
- Mengisi formulir interaktif—seperti yang baru saja Anda buat!

Cara menggunakan alat pengeditan PDF Dropbox
Terkadang, Anda hanya perlu melakukan penyesuaian kecil pada PDF, seperti menghapus satu halaman atau menyusun ulang dokumen.
Untungnya, Anda tidak harus selalu membuka aplikasi. Anda kini dapat melakukan pengeditan sederhana pada PDF langsung dari akun Dropbox.
Untuk mulai mengedit PDF di akun Dropbox Anda, cukup lakukan langkah berikut:
- Buka penyimpanan awan Dropbox, lalu buka folder yang dibutuhkan.
- Klik nama file yang ingin diedit.
- Klik Edit di atas pratinjau file, lalu editor PDF bawaan akan terbuka.
- Lakukan pengeditan, baik itu menghapus halaman, memutar halaman, maupun mengisi formulir.
- Klik Selesai untuk menyimpan perubahan.

Konversi PDF menjadi formulir yang dapat diisi dengan Adobe Acrobat + Dropbox
Cara lain untuk mengonversi PDF menjadi dalam formulir dengan bidang teks yang dapat diedit adalah dengan integrasi Adobe dan Dropbox.
Dengan Adobe Acrobat yang terhubung ke akun Dropbox, Anda dapat dengan mudah:
- Bekerja di mana pun—Akses dan edit PDF di mana pun dan kapan pun Anda menginginkannya
- Bekerja mobile—Anda bahkan dapat mengakses PDF melalui aplikasi mobile Dropbox
- Tetap aman—Pastikan bahwa PDF hanya dapat diakses oleh orang yang tepat dengan perlindungan kata sandi Dropbox. Dapatkan kendali penuh terhadap orang yang dapat menyalin, mengedit, atau mencetak dokumen.

Cara mengonversi PDF menjadi formulir yang dapat diedit dengan Adobe Acrobat
Cara membuat formulir yang dapat diisi dengan mengonversi PDF yang sudah ada di Adobe Acrobat:
1. Buka aplikasi desktop Adobe Acrobat.
2. Klik tab Tools, lalu klik Prepare Form.
3. Pilih PDF yang ingin dikonversi menjadi formulir yang dapat diedit. Jika PDF disimpan di penyimpanan awan Dropbox, Anda dapat dengan mudah mengaksesnya secara lokal menggunakan sinkronisasi file Dropbox.
- Kemudian, Adobe Acrobat akan otomatis memindai dokumen dan mengonversi setiap kotak teks menjadi bidang formulir.
- Jika perlu menambahkan elemen interaktif, gunakan bilah alat di bagian atas untuk menyempurnakan atau menambahkan item lain.
4. Setelah selesai, klik Save untuk menyimpan PDF.
Dengan file yang dikonversi, Anda dapat dengan mudah dan cepat membagikan formulir PDF yang dapat diisi tersebut langsung dari akun Dropbox. Jika Anda ingin mengirim salinan, bukan file asli, Dropbox Transfer menyediakan solusi yang mudah.
Setiap rute ini memberikan kontrol penuh terhadap pengguna yang dapat melihat file dan durasinya, sehingga membantu Anda menjaga keamanan dokumen yang sensitif.
Dropbox makin memudahkan pengeditan PDF
Dropbox memberikan solusi termudah dalam mengonversi PDF menjadi formulir yang dapat diedit.
Dengan penyimpanan file Dropbox, Anda makin mudah untuk membagikan formulir tersebut dan meminta penerima mengisinya tanpa harus mengunduh apa pun.
Jika masih mengalami masalah dalam mengedit PDF, Anda dapat menghubungi anggota Komunitas Dropbox. Anda mungkin menemukan pengguna lain yang pernah mengalami masalah yang sama dan telah menemukan solusi yang efektif.
Pindai dokumen sebagai PDF dan edit tanpa kendala dengan Dropbox
Dropbox adalah ruang untuk semua konten Anda, mulai dari dokumen yang perlu ditandatangani hingga proyek video kolaboratif.
Akun Dropbox Anda bukan hanya penyimpanan awan untuk file dan folder. Akun tersebut juga merupakan ruang khusus untuk mengelola, mengedit, berbagi, dan berkolaborasi kapan pun dan di mana pun.
Pindai dokumen menggunakan aplikasi Dropbox untuk iOS dan Android, lalu simpan ke akun Dropbox sebagai PDF. Akses file PDF dari desktop dan segera mulai mengedit di dropbox.com. Saatnya untuk mencapai tingkat produktivitas berikutnya.